Sejak kemunculannya dua tahun lalu, Kreket, kacer andalan Milik Mr. Erick S asal Sekaran, Kota Lamongan, kerap masuk peringkat juara. Baik di event latber, latpres maupun event regional di seputar kota Lamongan, Gresik, Tuban, namanya rajin bertengger di 5 Besar. Sejak penampilan perdana di tahun 2017, saat itu di launcing gantangan Sekaran BC hingga kini, prestasinya terus menanjak. Bahkan, penampilan Kreket belakangan ini semakin mapan dan lebih dahsyat.
Mr. Erick pun semakin optimistis, Kacer kesayangannya ini bisa berbicara lebih banyak lagi diberbagai event bergengsi, lintas organiser, seperti yang sudah dibuktikannya selama ini, Kreket bisa tetap berprestasi di gelaran EO yang berbeda. Dan waktu bertemu di Piala PP Sunan Drajad, Kreket sukses tampil sempurna dengan raih Double Winner. Bahkan Kreket juga pernah merasakan event di Kalimantan dan alhamdullilah saat itu mampu mendapat predikat Kacer terbaik.
Burung yang di pelihara oleh Mr. Erick ini beliau rawat dari trotol, jadi proses yang di lalui Mr. Erick bisa di katakan sangat panjang. Namun dengan ketelatenan Beliau, Kreket kini tumbuh menjadi Kacer yang sangat istimewa, padahal kalo di dekati sangkarnya Kreket sangat giras, tapi saat naik di atas gantangan durasi kerja, isian, volume dan Gayanya sangat istimewa.
Untuk membuat burung agar selalu tampil prima dan kerja maksimal disetiap gelaran lomba tak semudah membalikkan telapak tangan. Perlu penanganan khusus dan perawatan yang intensive. Mr. Erick memperlakukan Kreket sesuai kebiasaannya. Antara lain, setiap pagi mulai jam 7 burung dikeluarkan untuk diangin-anginkan selama kurang lebih 30 menit. Kemudian, burung dikerodong lagi.
Pada jam 8.00 pagi, burung dibuka lagi kerodongnya. Sambil dijemur, burung diberikan 5 ekor jangkrik, sebagai menu pembukanya. Sambil diganti air minumnya yang baru, diberikan sebanyak 5 tetes STRONG KACER yang dicampurkan kedalam air minumnya. Penjemuran dilakukan hingga menjelang siang. Pada jam 11, setelah dijemur, burung lalu diangin-anginkan sebentar. Kemudian, burung dimasukan ke dalam sangkar umbaran. Sejak siang hari hingga sore, burung melakukan aktifitasnya di kandang besar ini.
Sore harinya, Sekitar pukul 17.30 burung kemudian dimasukan kembali ke sangkar hariannya. Kemudian, diberi jangkrik sebanyak 3 ekor lagi, selanjutnya dikerodong dan dimasukan ke dalam rumah untuk istirahat. Dan dari kabar yang saya dapat, Kacer Kreket pernah di tawar 15 juta rupiah, tapi mas Erick masih sayang dan belum mau melepas Kreket.
Pada kesempatan kali ini, Mr. Erick juga memberikan tips memilih kacer prospek sesuai pengalamannya. Disarankan agar mencari kacer yang mempunyai gaya tarung bagus, ekor buka, kepala nyeklek. “Lalu diimbangi dengan lagu bagus, vokal kenceng, speed rapet, dan cerecetan atau tonjolannya bagus, seperti jalilin, kapas tembak, jenggot, parkit, gereja, serindit dan kenarian. Semoga bermanfaat bagi kacer mania, ”pungkasnya.
Diklat Juri Ronggolawe Angkatan XXXI Selesai, Ini Pesan Ketua DPW Jambi dan Mentor MediaRonggolawe.id,…
Mentor Ingatkan Juri Harus Tau Isian Burung Pada Saat Menilai Burung MEDIARONGGOLAWE.COM, KOTA JAMBI…
2 Hari Diklat Juri Ronggolawe, Ini Materi Yang Diberikan Mentor Asal Ibukota MEDIARONGGOLAWE.COM, KOTA JAMBI…
Hadirkan Menthor Dari Ibukota Dalam Diklat Juri, Ini Harapan Ketua Ronggolawe Jambi MEDIARONGGOLAWE.COM ,…
Lahirkan Juri Profesional, Ronggolawe Nusantara DPW Jambi Gelar Diklat MediaRonggolawe.com, KOTA JAMBI - Ronggolawe Nusantara…
Akhir Desember 2014, Gerhana adalah mantan burung rumahan yang belum pernah turun di gantangan, karena…